Rabu, 23 Desember 2015

Tips & Trick Menggunakan Android Yang Sebaiknya Kamu Tahu

Tips & Trick Menggunakan Android Yang Sebaiknya Kamu Tahu

Smartphone berbasis Android saat ini merupakan smartphone yang paling banyak digunakan di Indonesia. Selain karena multifungsi, banyak aplikasi di dalamnya yang bisa didownload secara gratis. Untuk menggunakannya terdapat beberapa tips dan trick dasar yang sebaiknya kamu tahu.

Tips & Trick Menggunakan Android Yang Sebaiknya Kamu Tahu

Tips Mematikan Animasi

Biasanya perpindahan menu yang melambat dapat disebabkan karena terdapat animasi perpindahan pada menu. Tips untuk mengatasi lemotnya smartphone Android kamu adalah dengan menonaktifkan animasi tersebut. Caranya, yaitu dengan memilih menu setting-developer options. Di sana akan terdapat beberapa pilihan animasi, meliputi windows animation scale, animator duration scale dan transition animation scale. Dari beberapa option tersebut kamu dapat menentukan mana yang akan kamu setel menjadi off. Dengan cara tersebut, perpindahan menu akan menjadi lebih cepat dan Android kamu tidak akan menjadi lemot.  

Mematikan Apps Notification

Saking banyaknya applikasi dalam smartphone Android kamu dapat menyebabkan banyaknya notifikasi dan bisa jadi mengganggu saat kamu beraktifitas. Selain itu, banyaknya notifikasi dapat menghabiskan baterai smartphone kamu dengan cepat. Untuk mengatasi banyaknya notifikasi tersebut kamu bisa mematikannya. Caranya, yaitu dengan memilih notifikasi mana yang akan kamu matikan, tekan notifikasi tersebut agak lama hingga muncul dialog App info. Dari situ kamu dapat menonaktifkan notifikasi kamu dengan melakukan untick pada dialog show notifications. Selanjutnya, akan muncul dialog turn off notifications dan tekan ok. Setelah itu, notifikasi aplikasi tersebut tidak akan lagi muncul di layar smartphone Android kamu.    

Mematikan Mobile Data

Mobile data akan diaktifkan ketika kamu butuh koneksi internet. Ketika kamu sedang tidak ingin terkoneksi dengan internet, untuk menghemat baterai misalnya, kamu dapat menonaktifkan mobile data Android kamu. Caranya sangat mudah. Kamu dapat langsung ke menu setting dan mencari option data usage. Di situ kamu akan menemukan dialog mobile data kamu yang tersetting on. Untuk mematikannya, kamu hanya tinggal melakukan toggling dari on ke off.    

Mengatur Mobile Data Limit

Mobile data limit dapat kamu gunakan untuk selalu memonitor penggunaan dari paket data internet kamu. Mobile data limit dapat kamu atur untuk mengetahui sisa kuota paket internet yang kamu gunakan. Caranya sangat mudah. Kamu dapat langsung ke menu setting kemudian kamu akan menemukan dialog set mobile data limit dan sebuah grafik di bawahnya. Untuk menyetel mobile data limitnya, kamu dapat menarik garis orange pada grafik tersebut untuk merefleksikan kuota bulananmu. Kamu juga perlu menyetel data usage cycle berdasarkan kapan kuota bulananmu mulai dan berakhir. Setiap kamu mendekati limit kuota internetmu akan mendapat alert.

Menggunakan multiple google account

Salah satu aplikasi dalam Android kamu, yaitu google apps yang memfasilitasi kamu untuk menggunakan google accountmu dalam smartphonemu. Untuk kamu yang memiliki lebih dari 1 google account kamu dapat menggunakan semua account dengan menyetelnya. Caranya, yaitu dengan langsung ke menu setting dan memilih option add account. Dari situ kamu dapat menambahkan google account kamu yang baru dan menentukan mana yang akan kamu gunakan di smartphone kamu.  

Mengecek Android Systems Updates

Mengecek Android Sytems Updates secara rutin penting untuk dilakukan agar applikasi dalam Androidmu selalu up to date dan memuat fitur-fitur baru. Untuk selalu mengecek android systems updates kamu, kamu dapat langsung ke menu settings dan mentap systems update. Selanjutnya kamu harus mengklik perintah check now.